Jangan panik ketika hp anda hilang, ada banyak cara untuk melacak keberadaan hp tersebut. Kehilangan hp memang cukup membuat panik seseorang, terlebih jika di hp tersebut tersimpan banyak data penting, data pribadi ataupun harga hp yang mahal. Bagi anda yang tengah kehilangan hp android, anda tidak perlu panik. Anda bisa langsung melacak hp tersebut agar hp bisa kembali dengan utuh.
Apakah melacak hp hilang harus dalam keadaan hidup? tentu saja tidak. Keadaan hp yang menyala atau mati masih bisa dilacak dengan menggunakan beragam cara. Namun perlu anda ketahui bahwa melacak hp hilang dalam keadaan hidup lebih mudah dibandingkan melacak hp dalam keadaan yang mati. Kali ini kita akan membahas mengenai cara melacak hp hilang menggunakan Akun Google. Bagaimana caranya? ikuti beberapa petunjuk di bawah ini.
Melacak HP Hilang Menggunakan Akun Google
Melacak hp hilang kini lebih mudah dengan memanfaatkan akun google. Cara ini menjadi salah satu cara yang bisa digunakan melacak hp hilang. Pastinya anda sudah memiliki akun google yang terpasang di hp. Menggunakan cara ini, anda tidak hanya akan menemukan hp yang hilang saja namun bisa mengunci dan menghapus semua data yang ada di ponsel dari jarak jauh. Dikutip dari sini berbagai hal tersebut sangat menguntungkan. Jika ponsel tidak bisa didapatkan kembali, setidaknya semua data penting yang ada di dalam ponsel aman. Inilah beberapa langkah yang perlu anda lakukan untuk melacak hp hilang melalui google.
- Buka situs melacak hp hilang melalui browser. Pilih menu setuju dan google akan mulai melacak hp hilang tersebut.
- Masuk ke akun google yang tersabung dengan hp yang hilang.
- Jika akun tersebut digunakan di beberapa hp, anda bisa cek hp yang hilang di bagian menu kiri atas.
- Jika hp tersebut menggunakan akun tidak hanya satu, anda bisa memilih akun google utamanya. Biasanya hp yang menggunakan akun google lebih dari satu tetap memiliki akun google utamanya.
- Akan muncul notifikasi pada hp yang hilang tersebut dari google play service dan akan ada notifikasi mengenai lokasi hp hilang.
- Lokasi yang diberikan tersebut terkadang tidak akurat dan hanya perkiraan saja. Jika lokasi tidak akurat, anda bisa melihat lokasi terakhir hp tersebut jika tersedia.
- Google memiliki banyak fitur untuk menunjukan lokasi ponsel berada.
- Anda bisa memanfaatkan fitur play sound. Fitur ini akan membuat hp berdering selama kurang lebih 5 menit. Hp akan tetap berdering walaupun hp menggunakan mode silent atau getar.
- Selain itu anda juga bisa memanfaatkan fitur secure device. Untuk membuat hp tetap aman anda bisa mengunci hp dari jarak yang jauh menggukana fitur satu ini. Hp yang hilang tersebut akan dalam keadaan yang terkunci.
- Langkah terakhir adalah menghapus perangkat. Menggunakan cara ini anda bisa menghapus semua data yang ada di hp hilang tersebut sehingga tidak disalah gunakan.
Itulah cara melacak hp hilang melalui akun google. Selain menggunakan cara tersebut, anda masih bisa menggunakan beragam cara lain seperti menggunakan WhatsApp, email, nomor telefon, google maps dan yang lainnya. Jika anda mengalami kejadian hp hilang, langkah awal jangan panik. Anda bisa menggunakan banyak cara untuk melacak keberadaan dari hp tersebut.